Sistem Informasi Cuti Karyawan Menggunakan Berbasis Web dengan Metode Rapid Application Development (RAD)

Authors

  • Nani Purwati Universitas Bina Sarana Informatika
  • Oktafiandy Risqi Fadhlurrahman Universitas Bina Sarana Informatika
  • Dwi Iswahyuni Universitas Bina Sarana Informatika
  • Sri Kiswati Universitas Bina Sarana Informatika
  • Husni Faqih Universitas Bina Sarana Informatika

DOI:

https://doi.org/10.23969/infomatek.v25i1.7822

Keywords:

Aplikasi Cuti Karyawan, Aplikasi Berbasis Website, RAD, Rapid Application Development

Abstract

Pengambilan hak cuti karyawan di PT Jogja Tugu Trans masih menggunakan sistem manual. Para karyawan harus antri untuk menuliskan cuti mereka. Dengan jumlah karyawan yang mencapai ratusan, hal tersebut tentu kurang efektif karena membuang-buang waktu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membuat suatu sistem cuti secara online pada PT Jogja Tugu Trans sehingga dapat mempermudah karyawan dalam pengambilan cuti dan mempermudah staf dalam penginputan laporan cuti. Metode yang digunakan penulis adalah Rapid Application Development (RAD). Ada tiga tahap dalam metode RAD, yaitu perencanaan syarat-syarat, desain sistem, dan implementasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil yang diperoleh dari metode tersebut berupa aplikasi berbasis website. Aplikasi tersebut digunakan sebagai alat bantu dalam proses pengambilan cuti karyawan pada PT Jogja Tugu Trans. Aplikasi tersebut telah diuji menggunakan black box testing. Hasil dari pengujian black box testing sudah memperlihatkan bahwa fungsi dari aplikasi tersebut berjalan dengan baik dan benar. Kesimpulan dari pembuatan aplikasi berbasis website ini adalah karyawan menjadi lebih mudah dan menghemat waktu dalam proses pengambilan cuti dan penginputan laporan cuti oleh staf SDM & Umum menjadi lebih cepat dan mudah.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Alvionita Jauhari, S., & Robi Waliyansyah, R. (2019). Aplikasi Pengajuan Izin Cuti Berbasis Web Pada Dinas Kesehatan Kota Semarang. Science And Engineering National Seminar, 4.

Arya, M. S. R., Habibi, R., & Pane, S. F. (2020). Sistem Informasi Absensi Pegawai Menggunakan Metode RAD dan Metode LBS Pada Koordinat Absensi. Jurnal Media Informatika Budidarma, 4(1), 59–64. https://doi.org/10.30865/MIB.V4I1.1445

Aswati, S., Ramadhan, M. S., Firmansyah, A. U., & Anwar, K. (2017). Studi Analisis Model Rapid Application Development Dalam Pengembangan Sistem Informasi. Matrik : Jurnal Manajemen, Teknik Informatika Dan Rekayasa Komputer, 16(2), 20–27. https://doi.org/10.30812/MATRIK.V16I2.10

Ayu Dewi, S. (2018). Perancangan Sistem Informasi Cuti Karyawan Berbasis Website Menggunakan Framework Laravel. Sintak.

Fauzi, A., & Harli, E. (2017). Peningkatan Kualitas Pelayanan Melalui CRM dengan Metode RAD. Jurnal RESTI (Rekayasa Sistem Dan Teknologi Informasi), 1(1), 76. https://doi.org/10.29207/resti.v1i1.16

Khoerudin, Y., & Hutagalung, D. D. (2019). Web-Based Information System Design For Employee Leave Application At Pt. Batu Sampurna Makmur | Oktal : Jurnal Ilmu Komputer dan Sains. Jurnal Ilmu Komputer Dan Sains.

Prabowo, M. J., Maulini, R., & Putra, S. D. (2020). Aplikasi Pengajuan Cuti Karyawan Berbasis Web Pada Pt Erporate Solusi Global Yogyakarta - UPT. Perpustakaan Repository.

Sagala, J. R. (2018). Model Rapid Application Development (Rad) Dalam Pengembangan Sistem Informasi Penjadwalan Belajar Mengajar. Jurnal Mantik Penusa, 2(1).

Ubaidillah, U., & Fatmawati, F. (2021). Aplikasi Sistem Informasi Pengajuan Cuti Karyawan Berbasis Web Pada PT. Gomeds Network. JTIM : Jurnal Teknologi Informasi Dan Multimedia, 3(1), 1–7. https://doi.org/10.35746/JTIM.V3I1.120

Downloads

Published

2023-06-29