PENGARUH AKTIVITAS PADA PEMBELAJARAN PENDEKATAN OPEN ENDED DENGAN MEDIA PUZZLE TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP PECAHAN SISWA KELAS 5 SEKOLAH DASAR

Authors

  • Rita Candra Wardani Universitas PGRI Semarang
  • Joko Sulianto Universitas PGRI Semarang
  • Yusuf Setia Wardana Universitas PGRI Semarang

DOI:

https://doi.org/10.23969/jp.v9i2.13274

Keywords:

Pemahaman Konsep, Aktivitas Belajar, Pendekatan Open Ended, Media Puzzle, Pecahan

Abstract

Pelaksanaan penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh aktivitas pada pembelajaran pendekatan open ended dengan media puzzle terhadap pemahaman konsep pecahan siswa kelas 5 di SDN 1 Temulus Kecamatan Randublatung Kabupaten Blora. Penelitian ini berjenis kuantitatif korelasional dengan penggunaan metode observasi dan metode tes dalam pengumpulan datanya. Penerapan metode observasi guna memperoleh informasi berupa aktivitas belajar yang dilakukan siswa dalam proses pembelajaran, sementara metode tes guna memperoleh informasi berupa pemahaman konsep siswa terhadap materi pecahan. Sampel penelitian ini yaitu 16 siswa dengan prosedur penarikan sampel menggunakan nonprobability sampling berjenis sampling jenuh, dimana keseluruhan anggota dalam populasi menjadi sampel dalam penelitian. Analisis data penelitian dilakukan dengan pengujian regresi linier sederhana dan pengujian t sampel (uji satu pihak). Penelitian ini memperoleh hasil prosentase pengaruh aktivitas belajar terhadap pemahaman konsep pecahan siswa sebesar 50,2%. Selain itu siswa juga mampu mencapai ketuntasan belajar baik ketuntasan belajar secara individual dengan jumlah siswa tuntas sebanyak 13 siswa dari jumlah total 16 siswa, maupun ketuntasan belajar secara klasikal dengan prosentase ketuntasan sebesar 81,25%. Dengan demikian maka terdapat pengaruh aktivitas pada pembelajaran pendekatan open ended dengan media puzzle terhadap pemahaman konsep pecahan siswa kelas 5 di SDN 1 Temulus Kecamatan Randublatung Kabupaten Blora. Siswa juga dapat mencapai ketuntasan belajar dengan aktivitas pembelajaran pendekatan open ended dan media puzzle.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Afra, Y., Rahmawati, P., & Widya, A. F. (2020). Pengaruh Media Papan Puzzle Terhadap Pemahaman Konseptual Matematika Siswa di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar, 8(2), 74–86.

Besare, S. (2020). Hubungan Minat dengan Aktivitas Belajar Siswa. JINOTEP (Jurnal Inovasi Dan Teknologi Pembelajaran): Kajian Dan Riset Dalam Teknologi Pembelajaran, 7(1), 18–25.

Cahyadi, F., Difallah, N., & Wardana, M. Y. S. (2019). Pengaruh Numbered Head Together Dengan Blok Pecahan Terhadap Hasil Belajar Matematika Dan Keaktifan Siswa Kelas IV. Jana Citta:Journal Of Primary and Childrens Education, 2(1), 19–26.

Dwijayanti, I. (2014). Efektivitas Kelas Humanistik Dalam Pembelajaran Matematika Terhadap Karakteristik Peserta Didik. Aksioma, 5(1), 67–78.

Indiati, P., Puspitasari, W. D., & Febriyanto, B. (2021). Pentingnya Media Tangram Terhadap Kemampuan. Seminar Nasional Pendidikan, FKIP UNMA, 3(1), 290–294. file:///C:/Users/acer/Downloads/609-Article Text-1233-1-10-20211007.pdf

Junaedi, I. (2019). Proses pembelajaran yang efektif. Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research, 3(2), 19–25.

Nourmaningtyas, H. P., Sulianto, J., & Damayani, A. T. (2020). Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Pendekatan Open Ended pada Materi Pengukuran Panjang dan Berat untuk Meningkatkan Kemampuan Penalaran Siswa Kelas IV di SD N Bugangan 03 Semarang. 77–86.

Novitasari, D. (2016). Pengaruh Penggunaan Multimedia Interaktif Terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa. FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika Dan Matematika, 2(2), 8.

Pramita, P. D. (2018). Pengaruh Pendekatan Scientific Berbasis Realistic Mathematics Education (RME) Berbantu Media Puzzle Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas III Materi Pecahan di SDN 2 Kancilan Jepara. Universitas PGRI Semarang.

Rahmawati, F., & Zidni, Z. (2019). Identifikasi Permasalahan-Permasalahan dalam Pembelajaran IPS. Fajar Historia: Jurnal Ilmu Sejarah Dan Pendidikan, 3(1), 1–10. https://doi.org/10.29408/fhs.v3i1.1844

Shimada, S., & Becker, J. P. (1997). The Open-Ended Approach: A New Proposal for Teaching Mathematics. In The national council of teachers of mathematics.

Sudjana, N. (2009). Dasar Dasar Proses Belajar Mengajar. Sinar Baru Algensindo.

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif. Alfabeta, CV.

Wardana, M. Y. S., & Damayani, A. T. (2018). Persepsi Siswa Terhadap Pembelajaran Pecahan Di Sekolah Dasar. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 6(3), 451–462.

Widya, P. N., Sulianto, J., & Azizah, M. (2023). Pengembangan Bahan Ajar Materi Bangun Datar Kelas 4 Berbasis Pendekatan Open Ended untuk Meningkatkan Ketrampilan Penalaran Peserta Didik SD Kota Semarang. 4(September), 139–149.

Downloads

Published

2024-04-17