RESPON SISWA TERHADAP MODEL PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING

Penulis

  • Ika Sriyanti Universitas Mandiri Subang

DOI:

https://doi.org/10.23969/symmetry.v8i2.10537

Kata Kunci:

Model Pembelajaran Reciprocal Teaching, Respon Siswa

Abstrak

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran matematika dengan menggunakan model pembelajaran Reciprocal Teaching. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMK Terpadu Lampang dengan sampel kelas XI OTKP sebagai eksperimen. Kelas eksperimen diberikan pembelajaran dengan model Reciprocal Teaching untuk mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran matematika dan soal soal matematika. Instrumen yang digunakan dalam penelitian adalah non tes berupa angket. Angket dibagika setelah dilakukan pembelajaran Reciprocal Teaching untuk mengetahui apakah respon siswa dalam belajar matematika dan mengisi soal-soal matematika meningkat. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala Likert. Berdasarkan hasil data dalam penelitian ini menunjukan Respon siswa terhadap pembelajaran matematika dengan menggunakan model Reciprocal Teaching memberikan respon positif dengan nilai rata-rata 3,1. Respon siswa terhadap pembelajaran matematika memberikan respon positif dengan nilai rata-rata 3,4. Respon siswa terhadap soal-soal matematika memberikan respon positif dengan nilai rata-rata 3,2.Sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Reciprocal Teaching dapat dijadikkan salah satu alternative dalam pembelajaran matematika yang bisa membangkitkan semangat dan minat siswa.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Lestari, K. E., & Yudhanegara, M. R. 2015. Penelitian Pendidikan Matematika. Bandung: Refika Aditama.

Anggraeni, S. A., & Widayanti, E. (2019). Dalam Menyelesaikan Soal Open Ended. 3(2), 115– 128.

Hidayanti, R. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Reciprocal Teaching (Pembelajaran Terbalik) untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa. Skripsi Jurusan Pendidikan Matematika Stikp Subang: Tidak diterbitkan.

Nasrudin, Jahring. (2019). Efektivitas Penerapan Model Pembelajaran Reciprocal Teaching dalam Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa. SAINTIFIK.

Lestari, K. E., & Yudhanegara, M. R. 2015. Penelitian Pendidikan Matematika. Bandung: Refika Aditama

Trianto, Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif: Konsep Landasan dan Implementasinya, (Jakarta: Kencana, 2010).

Shoimin, A. (2017). 68 Model Pembelajaran Inovatof dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Alex Sobur (2013), Psikologi Umum. Bandung Pustaka Setia. Hal 445

Matthew H.Olson dan B.R hargenhahn (2013), Pengantar Teori-teori Kepribadian ,cat 8. Yogyakarta,Pustaka Pelajar, hal 523

Ary Analisa R , &Hermin A. (2019) . Pengaruh Model Pembelajaran Reciprocal Teaching Berbantuan Lks Terhadap Prestasi Belajar Siswa. Volume 1 - Nomor 2, April, 2019 (053-059) ISSN: 2622-7851, e-ISSN: 2622-786x Available online at http://ejournal.unmus.ac.id/index.php/science

Hidayanti, R. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Reciprocal Teaching (Pembelajaran Terbalik) untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa. Skripsi Jurusan Pendidikan Matematika Stikp Subang: Tidak diterbitkan.

Sugiyono. (2015). Metodelogi Penelitian (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D). Bandung: Alfabeta.

Sriyanti, I.(2019). Evaluasi Pembelajaran Matematika. Jawa Timur: Uwais Inspirasi Indonesia.

Rusffendi. (2005). Dasar-dasar Penelitian Pendidikan dan Bidang Non Eksakta Lainnya. Bandung: Tarsito.

Muzdhalifah, R. (2016). Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Relasional Matematis Siswa Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Creative Problem Solving (CPS). Skripsi. STKIP Subang: Tidak diterbitkan.

Nasrudin, Jahring. (2019). Efektivitas Penerapan Model Pembelajaran Reciprocal Teaching dalam Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa. SAINTIFIK.

Rahmayanti, S. (2017). Upaya Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Menggunakan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR). Skripsi. STKIP Subang: Tidak diterbitkan.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-12-28